Permohonan untuk diverifikasi data

Assaalamualikum semuanya....
Bejumpa kembali dengan saya, untuk membagikan sebuah contoh surat, yang mana pada kesempatan yang lalu juga sudah dengan selembar surat rekomendasi kepala sekolah. dan kali ini juga masih berhubungan dengan surat dari persekolahan yang diperlukan oleh anda yang masih belum menjadi PNS dan berstatus tenaga honor sekolah yang ingin datanya di verifikasi pada dinas pendidikan provinsi.

Permohonan untuk diverifikasi data


Hal ini perlu anda kirimkan surat permohonan untuk verifikasi data anda agar proses pencairan gaji tenaga bakti sukarela atau guru honorer pada sekolah anda mulus untuk di cairkan, saya mendengar jika anda berada di wiliyah provinsi aceh sangat lumayan insentif yang anda dapatkan.


Contoh Surat Permohonan Verifikasi Data Guru Honorer



Aceh Utara, 02 Mei 2017

Hal    : Permohonan untuk diverifikasi data                       


Kepada Yth,
Yang terhormat,
Kepala Dinas Pendidikan Aceh
Di
Banda Aceh



Dengan hormat,
Saya yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama                        : ............................
NUPTK                     : ..........................
Tempat /Tgl Lahir     : .........................
Pendidikan                : ..........................
Jabatan                      : Guru Honorer
Unit kerja                  : SMA N...................
Alamat                      : ..............................


Dengan ini saya menyampaikan permohonan kepada kepala dinas pendidikan Aceh untuk dapat kiranya menerima data saya untuk di verifikasi pada lingkungan SMA N 1 Banda Aceh Kota Banda Aceh. Sebagai bahan pertimbangan Bapak, bersama ini turut saya lampirkan bahan-bahan kelengkapan administrasi sebagai berikut:

  • Surat permohonan
  • Rekomendasi dari kepala sekolah
  • Surat pernyataan SK Pertama s/d Terakhir
  • Foto Copy Ijazah
  • Pas Foto ukuran 4 x 6 2 lembar


Demikian surat permohonan ini saya sampaikan dengan harapan dapat dikabulkan dan atas bantuan bapak saya ucapkan Terimakasih.





Hormat Saya,
Pemohon


Itulah contoh surat permohonan verifikasi data yang bisa anda pergunakan untuk keperluan kehonoran anda yang tentunya membuahkan hasil yang manis, dan bila anda yakin contoh surat tersebut bermanfaat maka tekanlah tombol share di bawah ini, agar teman dan sahib kerabat anda merasakan manfaat nya juga....

Sebelum saya akhiri, saya ingatkan kembali pada postingan yang kita juga telah membahas yang namanya surat lamaran kerja tanaga honorer. nah, sampai di sini lah akhir perjumpaan kita saya ucapkan salam sukses untuk anda abdi negara semua nya sama seperti saya....

0 komentar:

Post a Comment