Saat itu aku sedang
menikmati indahnya pantai ujong blang di wilayah kota lhokseumawe bersama
dengan seorang teman, ketika itu aku baru pulang dari less bahasa inggris,
maklum saja aku sangat ingin bisa berbahasa inggris dengan lancar mengingat aku
sebagai seorang mahasiswa di jurusan bahasa inggris dan ingin lebih memperdalam
lagi kefasihan ku dalam bertutur menggunakan bahasa inggris dengan beberapa
kerabat ku di jejaring sosial yang notabennya berasal dari singapur dan kalo
berbicara dalam kesehariannya menggunakan bahasa inggris.
Okay sobat, lanjut lagi
tentang teman yang bersama ku tadi, namun dia berbeda jurusan kuliahnya dengan
ku, kami sudah kenal sejak kami duduk di bangku SMA, namun dia lebih tertarik
dengan jurusan ilmu politik dibandigkan dengan jurusanku.
Dia berkata kepada ku,
Aku sungguh kesal hari
ini.
Kenapa tanya ku ..?
Jadi begini ceritanya
" ungkap temanku itu sambil menyantap minuman yang sudah dari tadi kami
pesan dan liatin aja.
" tadi aku
niatannya mau ke bidang akademik di kampus untuk memgajukan dibuatin surat keterangan
aktif mahasiswa, dan saat tiba di sana, kata staff Tata Usaha (TU) akademik
komputernya sedang maintanance semuanya, jadi saya di suruhnya untuk kembali
lagi besok hari ke ruang akademik.
Nah, karena hal itu lah
membuat teman ku menjadi kesal di hari saat dia mengajukan untuk dibuatkan
surat keterangan aktif dari kampus yang keperluannya dia katakan kepadaku untuk
dipergunakan sebagai bahan kelengkapan administrasi pengurusan beasiswa di
salah satu BUMN yang ada di wilayah kami.
Namun bukan seperti
hasil yang diharapakan saat ia ingin menceritakan perihal yang sedang
dialaminya kepada ku, karena aku hanya menanggapinya dengan tawaan kecil yang
terkekeh kekeh.
Tetapi kemudian aku
malah mengatakan kepadanya, " tenang aja teman kalo cuman hanya itu yang
membuat kamu kesal, aku bisa bantu kok, " insya Allah" harapku kami
dapat menyelesaikan permasalahan teman ku.
Okay sob, kata ku.
Sekarang coba kita cari
di google bagaiman contoh surat keterangan aktif mahasiswa, dan kemudian kita
bisa coba mengeditnya seseksama mungkin, dan kita jumpai dosen Pembantu Dekan
Akademik dan kita minta kepadanya untuk mendatangani surat yang sudah kita
buat.
Nah, sobat semua mau
tau bagaimana contoh surat keterangan aktif mahasiswa itu, yux intip yang di
bawah ini :
SURAT KETERAANGAN AKTIF
Nomor :...../...../....../2016
Nama : Ismuhar
Tempat/ Tgl.Lahir : Lhokseumawe, 25 Januari 1997
NIM : 1515614661
Fakultas : Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Prodi/ Jurusan : Ilmu Administrasi Negara
Alamat : Kota Lhokseumawe
Benar yang namanya tersebut di atas terdaftar sebagai mahasiswa Jurusan Ilmu Administrasi Negara Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Malikussaleh dan aktif kuliah pada Semester Genap Tahun Akademik 2016/2017.
Demikian surat keterangan ini dibuat untuk dapat dipergunakan dalam pengurusan beasiswa pada PT. Pupuk Iskandar Muda (PIM) di Krueng Geukuh.
Bukit Indah, 02 Februari 2017
Pemb. Dekan Bidang Akademik,
Husen MR, SP., MA
NIP. 197501202005011007
Setelah kami membuatkan
surat keterangan aktif mahasiswa yang kami maksud, kami pun bergegas menjumpai
dosen pembantu dekan akademik, dan dengan senang hati pula setelahnya, karena
surat yang kami buat mau untuk di tanda tangani oleh dosen itu dan di stempel
basah oleh Tata Usaha.
0 komentar:
Post a Comment